
SANGATTAKU – Bupati Kutai Timur, Ardiansyah Sulaiman menyatakan akan segera membangun kawasan Dusun Sidrap yang berada di Kecamatan Teluk Pandan. Ditemui setelah Rapat Koordinasi TP3D yang diselenggzarakan di Ruang Arau Kantor Bupati Kutai Timur, Ardiansyah Sulaiman mengatakan, dirinya beberapa waktu lalu telah berkunjung ke Dusun Sidrap.
Dalam kesempatan itu, kepada warga Ardiansyah Sulaiman mengatakan, akan segera memerintahkan Dinas PUPR Kutai Timur untuk segera melakukan peningkatan kualitas jalan pada dua jalan penghubung, yakni yang menghubungkan Dusun Sidrap ke Desa Teluk Pandan sepanjang 7km, dan yang kedua adalah jalan yang menghubungkan Dusun Sidrap ke Desa Martadinata sepanjang 3km.
Dalam kesempatan itu pula, dikatakan Ardiansyah dirinya juga meminta maaf kepada Warga Dusun Sidrap, karena dari sekian lama ini, baru dapat berkunjung ke dusun tersebut. (ADV02/ DISKOMINFO STAPER)
Editor : bollem