You dont have javascript enabled! Please enable it! Generasi Penerus Kemerdekaan, Ardiansyah Sulaiman Lantik 40 Anggota Paskibraka Kutai Timur - Sangattaku

Generasi Penerus Kemerdekaan, Ardiansyah Sulaiman Lantik 40 Anggota Paskibraka Kutai Timur

Rabu, 16 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SANGATTAKU – Rabu pagi, 16 Agustus 2023, menjadi momen bersejarah bagi putra putri terbaik Timur () saat Bupati mengukuhkan Pasukan Pengibaran Bendera Pusaka (Paskibraka) Tahun 2023. pengukuhan yang digelar di Ruang Akasia Gedung Serbaguna (GSG) tersebut berlangsung dengan khidmat, mencerminkan semangat yang membara dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun yang ke-78 Republik Indonesia.

Pengukuhannya ditandai dengan penyematan lencana dan pemasangan kandit oleh Bupati Ardiansyah Sulaiman, yang juga bertindak sebagai pembina upacara, kepada pemimpin upacara, Melkiyas Pranata Dimbalangi. Momen bersejarah ini disaksikan oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Wakil Bupati , Dandim 0909/KTM Letkol Inf Adi Swastika, Letkol Laut (P) Shodikin, Seskab Kutim , dan jajaran Forkopimda.

Penyematan Lencada secara simbolis oleh Bupati Kutai Timur, Ardiansyah Sulaiman. (*/ist)

Setelah pengukuhan, Bupati Ardiansyah Sulaiman bersama dengan para pejabat tersebut memberikan ucapan selamat kepada anggota Paskibraka Kutim yang telah resmi dikukuhkan. Dalam kesempatan tersebut, Bupati Sulaiman memberikan semangat dan dorongan kepada Paskibraka Kutim yang siap melaksanakan tugas mulia mereka dalam mengibarkan Sang Saka Merah Putih pada detik-detik proklamasi kemerdekaan RI ke-78.

“Alhamdulillah mereka sudah dikukuhkan dan siap mengibarkan, tetap semangat. Besok puncaknya. Semoga mereka bisa melaksanakan tugasnya dengan baik tanpa ada rasa canggung, tanpa rasa ragu-ragu sesuai dengan arahan pelatih,” tegas Bupati Ardiansyah Sulaiman, memberikan dorongan yang penuh semangat kepada Paskibraka Kutim.

Sebelumnya, 40 anggota Paskibraka Kutim telah menjalani pemusatan latihan intensif selama 1 bulan penuh sebagai bagian dari persiapan untuk mengibarkan bendera Merah Putih pada perayaan HUT ke-78 RI. Dari jumlah tersebut, 4 anggota Paskibraka Kutim dipilih untuk mewakili Kutim di tingkat Provinsi , sementara 36 anggota lainnya akan bertugas di Kutim.

Baca Juga  Hadapi MTQ ke-43 Samarinda, Bupati Resmi Buka Pusat Pelatihan Kafilah Kutim

Kabid Pelayanan Pemuda , Burhanuddin, menjelaskan bahwa kelompok tersebut juga memiliki cadangan sebanyak 5 orang yang siap untuk menggantikan posisi anggota utama, sehingga kelancaran upacara tetap terjaga. Proses seleksi yang ketat dilakukan untuk memilih anggota Paskibraka Kutim, dengan melibatkan 100 pendaftar yang berkompetisi untuk mendapatkan kesempatan ini.

Dengan semangat juang yang tinggi, Paskibraka Kutim telah mempersiapkan diri untuk melaksanakan tugas mereka dengan penuh tanggung jawab. Mereka bukan hanya sekadar pengibar bendera, melainkan juga simbol semangat dan tekad generasi muda dalam mempertahankan nilai-nilai kemerdekaan dan membangun masa depan yang lebih baik bagi Indonesia. (ADV01/ DISKOMINFO STAPER)

458Dibaca

Berita Terkait

Seminar Jurnalistik dan Fotografi Gelaran Prokompi Gunakan APBD-P 2024, Ini Penjelasan Panitia
Uci Tekankan Pentingnya Edukasi Moral Penting di Era Digital, Cegah Remaja Terlibat Pergaulan Bebas
Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52, TP PKK Kutai Timur Sabet 12 Penghargaan di Lomba TP PKK Provinsi
Heri Purwanto: Sosialisasi Kurikulum PAUD Berbasis Kearifan Lokal, Salah Satu Upaya Peningkatan Kualitas Pendidikan di Kutai Timur
Buka Sosialisasi Kurikulum PAUD Berbasis Kearifan Lokal, Bupati Kutai Timur Tegaskan Komitmen Pemerintah untuk Pendidikan Berkualitas
Bunda PAUD Kutai Timur Tekankan Implementasi Hasil Bimtek dalam Pembelajaran
KIM Cerita Sangattaku Binaan Diskominfo Staper Kutai Timur Raih Peringkat 3 Terbaik KIM se-Kalimantan Timur
Bimtek TP PKK, Euis Istiqomah Dorong Promosi Produk UP2K Melalui Digitalisasi

Berita Terkait

Kamis, 5 September 2024 - 15:29 WITA

Seminar Jurnalistik dan Fotografi Gelaran Prokompi Gunakan APBD-P 2024, Ini Penjelasan Panitia

Jumat, 23 Agustus 2024 - 15:06 WITA

Uci Tekankan Pentingnya Edukasi Moral Penting di Era Digital, Cegah Remaja Terlibat Pergaulan Bebas

Rabu, 14 Agustus 2024 - 08:34 WITA

Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52, TP PKK Kutai Timur Sabet 12 Penghargaan di Lomba TP PKK Provinsi

Senin, 12 Agustus 2024 - 09:15 WITA

Heri Purwanto: Sosialisasi Kurikulum PAUD Berbasis Kearifan Lokal, Salah Satu Upaya Peningkatan Kualitas Pendidikan di Kutai Timur

Senin, 12 Agustus 2024 - 08:43 WITA

Buka Sosialisasi Kurikulum PAUD Berbasis Kearifan Lokal, Bupati Kutai Timur Tegaskan Komitmen Pemerintah untuk Pendidikan Berkualitas

Senin, 12 Agustus 2024 - 08:11 WITA

Bunda PAUD Kutai Timur Tekankan Implementasi Hasil Bimtek dalam Pembelajaran

Jumat, 9 Agustus 2024 - 17:34 WITA

KIM Cerita Sangattaku Binaan Diskominfo Staper Kutai Timur Raih Peringkat 3 Terbaik KIM se-Kalimantan Timur

Kamis, 8 Agustus 2024 - 19:03 WITA

Bimtek TP PKK, Euis Istiqomah Dorong Promosi Produk UP2K Melalui Digitalisasi

Berita Terbaru

Politik & Pemerintahan

Segera Dibangun Mal Pelayanan Publik dan UMKM Center

Rabu, 11 Sep 2024 - 20:16 WITA

Daripada seleksi teks, mending nunggu seleksi alam :D
Maaf, nggak boleh CUT! selain Sutradara :D
Maaf, Tidak Diizinkan Mencopy Isi Laman Ini
Dilarang nempel-nempel, bukan muhrim :|
Duh,... Bakal apaan mau diinspect element segala :O
Ups,... Nggak boleh ngintip sourcenya ya :)

Jangan ya dek ya, jangan,..... :(