You dont have javascript enabled! Please enable it! Ketua DPRD Kutai Timur, Joni, Minta Dinas Terkait Evaluasi Dan Beri Solusi Cepat Atasi Antrian BBM - Sangattaku

Ketua DPRD Kutai Timur, Joni, Minta Dinas Terkait Evaluasi dan Beri Solusi Cepat Atasi Antrian BBM

Rabu, 22 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SANGATTAKU – Ketua () , , mengungkapkan keprihatinannya terkait antrian Bahan Bakar Minyak () yang semakin panjang di wilayah tersebut. Joni menilai bahwa masalah ini bisa menjadi boomerang bagi pemerintah daerah jika tidak segera ditangani.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Timur, Joni. (Meika/sgtu)

Joni meminta Dinas Perindustrian dan Perdagangan setempat untuk segera melakukan evaluasi dan tindakan cepat guna mengatasi masalah antrian BBM yang merugikan masyarakat.

“Kita berharap dinas terkait bisa mempelajari apa masalahnya ini, kalau kuotanya memang kurang, kan bisa kita tambah,” ujar Joni (22/11/2023).

Ia menegaskan perlunya evaluasi menyeluruh dari pihak terkait untuk memastikan kelancaran distribusi BBM dan mengurangi dampak antrian yang bisa menyulitkan masyarakat, terutama dalam hal kemacetan.

“Jadi intinya kita perlu kajian dari dinas terkait karena antrian yang panjang ini menyulitkan masyarakat, terutama dalam hal kemacetan,” tambahnya.

Joni juga menyampaikan kekhawatirannya terkait pembiaran antrian BBM yang berlarut-larut. Jika kuota BBM sudah mencukupi namun antrian tetap terjadi, ini mengindikasikan adanya masalah dalam pengaturan distribusi yang perlu segera diatasi.

Selain itu, Joni menyoroti pentingnya pemerataan manfaat BBM bagi masyarakat yang lebih membutuhkan. Ia mengungkapkan keprihatinannya bahwa subsidi tersebut mungkin dimanfaatkan oleh kendaraan besar untuk kepentingan daripada masyarakat kecil.

“Permasalahan antrian panjang BBM bukan hanya sekadar persoalan distribusi, tetapi juga menyangkut pemerataan manfaat subsidi bagi masyarakat yang lebih membutuhkan,” ungkapnya.

Joni berharap langkah konkret dapat segera diambil untuk mengatasi permasalahan ini demi kesejahteraan masyarakat Kutai Timur. Ia menekankan agar masalah ini tidak dibiarkan berlarut-larut, terutama setelah pembentukan tim satgas BBM. (AD01/Sek-DPRD)

Berita Terkait

KIM Cerita Sangattaku Binaan Diskominfo Staper Kutai Timur Raih Peringkat 3 Terbaik KIM se-Kalimantan Timur
Intoniswan Desak Ketua PWI Kaltim Tanggapi Protes Anggota Formateur PWI Kutai Timur
Polemik PPDB Tingkat SMA, Beda Kewenangan, Mulyono Sarankan Beberapa Solusi
Dampak Sosial PPDB, Mulyono : Merusak Pertemanan
Terkesan Memperumit Akses Publik, Penggunaan Smart Door Lock di Dinas PUPR Kutai Timur Jadi Sorotan, Kasmidi Bulang: Akan Kita Evaluasi
Harga ‘Gas Melon’ di Sejumlah Warung di Sangatta Jauh Melebihi HET, Ini Kata Disperindag Kutim
Oknum Kyai Tega Cabuli 5 Santriwati dan 2 Pegawai
Pastikan Akurasi Takaran, Disperindag Kutai Timur Periksa Alat Pengisian BBM di Sejumlah SPBU

Berita Terkait

Jumat, 9 Agustus 2024 - 17:34 WITA

KIM Cerita Sangattaku Binaan Diskominfo Staper Kutai Timur Raih Peringkat 3 Terbaik KIM se-Kalimantan Timur

Sabtu, 6 Juli 2024 - 19:42 WITA

Intoniswan Desak Ketua PWI Kaltim Tanggapi Protes Anggota Formateur PWI Kutai Timur

Rabu, 3 Juli 2024 - 20:37 WITA

Polemik PPDB Tingkat SMA, Beda Kewenangan, Mulyono Sarankan Beberapa Solusi

Rabu, 3 Juli 2024 - 18:11 WITA

Dampak Sosial PPDB, Mulyono : Merusak Pertemanan

Selasa, 25 Juni 2024 - 17:11 WITA

Terkesan Memperumit Akses Publik, Penggunaan Smart Door Lock di Dinas PUPR Kutai Timur Jadi Sorotan, Kasmidi Bulang: Akan Kita Evaluasi

Berita Terbaru

Daripada seleksi teks, mending nunggu seleksi alam :D
Maaf, nggak boleh CUT! selain Sutradara :D
Maaf, Tidak Diizinkan Mencopy Isi Laman Ini
Dilarang nempel-nempel, bukan muhrim :|
Duh,... Bakal apaan mau diinspect element segala :O
Ups,... Nggak boleh ngintip sourcenya ya :)