Kunjungan Reses Abdi Firdaus, Soroti Kebutuhan Infrastruktur di Daerah Pemilihannya

Jumat, 3 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SANGATTAKU – Dalam kunjungan reses di beberapa desa di Kutai Timur, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur, Abdi Firdaus, menyoroti besarnya harapan masyarakat terhadap pemenuhan sarana infrastruktur yang masih belum terpenuhi. Terutama di daerah pemilihannya, yakni Kecamatan Bengalon dan Teluk Pandan.

Menurut Abdi Firdaus, meskipun pemerintah daerah telah melakukan upaya yang signifikan dalam pembangunan infrastruktur, masih banyak kebutuhan masyarakat yang belum terakomodir. Hal ini diungkapkan oleh masyarakat saat dirinya melakukan reses di beberapa desa di wilayah tersebut.

“Lagi-lagi, infrastruktur masih menjadi harapan besar masyarakat agar segera dipenuhi oleh pemerintah daerah. Ini disampaikan oleh masyarakat saat saya kunjungan reses di beberapa desa di Kutim kemarin,” ujar Abdi Firdaus, politisi dari Partai Demokrat, pada Kamis (19/6/2024).

Sarana infrastruktur yang diinginkan masyarakat mencakup pembangunan jalan, penyediaan air bersih, serta peningkatan fasilitas umum lainnya. Salah satu masalah utama yang disoroti adalah akses terhadap air bersih. Meskipun Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Tuah Benua telah memulai pembangunan saluran air bersih di Kecamatan Bengalon, banyak warga yang belum sepenuhnya menikmati layanan ini.

“Memang sudah ada saluran air bersih, tetapi belum semua masyarakat bisa menikmati. Kajiannya sudah ada, dan kabarnya pelaksanaan penuh akan dimulai tahun depan,” tambah Abdi.

Abdi Firdaus juga menekankan pentingnya fokus pemerintah daerah dalam memenuhi kebutuhan infrastruktur dasar masyarakat. Menurutnya, pemerintah wajib mengakomodir aspirasi masyarakat terkait sarana dan prasarana yang vital bagi kehidupan sehari-hari.

“Masyarakat kita sudah menyuarakan aspirasinya, dan sebagai wakil rakyat, kita harus memastikan suara mereka didengar dan kebutuhan mereka dipenuhi,” tegasnya.

Kunjungan reses ini menjadi momen penting bagi Abdi Firdaus untuk memahami lebih dalam kebutuhan masyarakat di daerah pemilihannya, sekaligus memperjuangkan pemenuhan infrastruktur yang menjadi prioritas warga. (AD01/ DPRD)

Berita Terkait

Kejaksaan Negeri Kutai Timur Sukses Bangun Zona Integritas, KemenPANRB Anugerahkan WBK 2025
Instruksi Bupati Ardiansyah: Data BMKG Wajib Tampil di Seluruh Videotron Hingga Januari 2026
Jadi Ujung Tombak Peningkatan Layanan di Akar Rumput, Ardiansyah Sulaiman Jamin Motor Operasional Ketua RT Kutim Aman dari Efisiensi APBD
Inovasi ‘Cap Jempol Stop Stunting’ Jadi Kebanggaan Daerah, Ardiansyah Sulaiman Apresiasi Kepala DPPKB
Dukung Penurunan Stunting, Inovasi ‘Cap Jempol Stop Stunting’ Asal Kutim Diharapkan Jadi Pilot Project Nasional
Anggaran BKKD Kutim Naik Signifikan Jadi Rp250 Juta, Bupati Ardiansyah Bantah Tudingan Hambat Pembangunan
Tindak Lanjut Arahan Pusat, Kutai Timur Konsolidasikan Pengamanan dan Kesiapsiagaan Jelang Nataru
Ardiansyah Sulaiman Tegaskan, Pekerjaan Infrastruktur di Benua Baru Hanya Penambahan Kegiatan, Bukan Proyek Multiyears

Berita Terkait

Kamis, 18 Desember 2025 - 11:05 WITA

Kejaksaan Negeri Kutai Timur Sukses Bangun Zona Integritas, KemenPANRB Anugerahkan WBK 2025

Selasa, 2 Desember 2025 - 10:04 WITA

Instruksi Bupati Ardiansyah: Data BMKG Wajib Tampil di Seluruh Videotron Hingga Januari 2026

Selasa, 2 Desember 2025 - 09:26 WITA

Jadi Ujung Tombak Peningkatan Layanan di Akar Rumput, Ardiansyah Sulaiman Jamin Motor Operasional Ketua RT Kutim Aman dari Efisiensi APBD

Senin, 1 Desember 2025 - 19:59 WITA

Inovasi ‘Cap Jempol Stop Stunting’ Jadi Kebanggaan Daerah, Ardiansyah Sulaiman Apresiasi Kepala DPPKB

Senin, 1 Desember 2025 - 19:45 WITA

Dukung Penurunan Stunting, Inovasi ‘Cap Jempol Stop Stunting’ Asal Kutim Diharapkan Jadi Pilot Project Nasional

Berita Terbaru