
SANGATTAKU – Asisten Pemerintahan Umum dan Kesra, Poniso Suryo Renggono, dalam membuka kegiatan Pendampingan Petugas Pengkajian Kebutuhan Pasca Bencana (Jitupasna) dan Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pasca Bencana (R3P) di Hotel Royal Victoria Sangatta pada Senin (20/11/2023), mengungkapkan keprihatinan terhadap meningkatnya kejadian bencana yang menuntut peningkatan jumlah petugas pengkajian di daerah yang saat ini masih minim. Poniso menegaskan urgensi keselarasan dan integrasi program pascabencana dengan rencana pembangunan di tingkat pusat dan daerah. Fokus pelatihan kali ini adalah proses dan mekanisme pengkajian kebutuhan pascabencana atau Jitupasna, menjadi landasan penyusunan Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pasca Bencana atau R3PB. Dalam harapannya, Poniso menginginkan pengkajian tersebut dilakukan dengan prinsip-prinsip prudent, efektif, efisien, ekonomis, akuntabel, dan transparan, sebagai komitmen untuk menciptakan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih. (AD02/Diskominfo Staper)