You dont have javascript enabled! Please enable it! Pemkab Kutai Timur Tampil Di Forum Smart City 2024 Di Bali, Ini Rangkumannya - Sangattaku

Pemkab Kutai Timur Tampil di Forum Smart City 2024 di Bali, Ini Rangkumannya

Rabu, 26 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SANGATTAKU – Pemerintah Kabupaten Timur (Pemkab Kutim) menghadiri Forum Smart City 2024 yang digelar oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) Republik Indonesia di The Meru Hotel Sanur, Bali (24/06/2024). Delegasi Kutim, yang terdiri dari Asisten Administrasi Umum Sudirman Latif, Kadis Kominfo Staper Ronny Bonar H Siburian, Kalak BPBD Idris Syam, Kabag Umum Setkab Kutim Misbachul Choir, serta perwakilan dari Bapenda, Dinkes, Dispar, dan Dinas Koperasi UKM, berpartisipasi dalam evaluasi dan diskusi tentang kota cerdas.

Kepala Staper Kutai Timur, Ronny Bonar H Siburian. (*/ ist)

Forum Smart City 2024 memiliki tiga agenda utama: evaluasi tahap I kota cerdas untuk 241 kabupaten/kota, business match making yang melibatkan seminar dan presentasi dari berbagai stakeholder, serta pameran teknologi dari perusahaan swasta. Dalam kesempatan tersebut, Kadis Kominfo Staper Kutim, Ronny Bonar H Siburian, memaparkan berbagai kemajuan dan inisiatif Smart City di Kutim.

Berikut rangkuman berdasar pemaparan Kepala Diskominfo Staper Kutai Timur, Ronny Bonar H Siburian:

1. Smart Governance

Pemkab Kutim memperkenalkan beberapa inisiatif penting dalam dimensi Smart Governance, termasuk:

  • Pengembangan Portal Satu Data Kutim
  • Program Jaringan Informasi Geospasial Daerah (JIGD)
  • Siap Kawal Layanan
  • Stop
  • Pembuatan Aplikasi Integrasi Sistem Masuk Tunggal (SSO) Kutim

2. Smart Branding

Untuk Smart Branding, Kutim menampilkan berbagai obyek budaya dan wisata seperti:

  • Pesta Adat Lom Plai
  • Goa Karst Telapak Tangan
  • Amplang Batu Bara
  • Batik Wakaroros
  • Kawasan Hutan Lindung Wehea dan Pantai Sekerat

Juga disiapkan spot olahraga bawah laut dan ekowisata peternakan lebah kelulut.

3. Smart Economy

Inisiatif Smart Economy di Kutim meliputi:

  • Penerapan aplikasi e-SPTPD untuk pembayaran pajak dan retribusi daerah
  • Layanan non-tunai dengan QRIS dan dompet digital
  • Budidaya Pisang Kepok Grecek sebagai produk unggulan
Baca Juga  Asmawardi Kunjungi Dapur Umum di Bengalon, Nensy Keluhkan Minimnya Peralatan dan Bahan

4. Smart Living

Fokus Smart Living di Kutim mencakup:

  • Aplikasi ApoMan dan Smart Laboratorium untuk layanan kesehatan
  • Fasilitas ETLE, Penerangan Jalan Umum, ZOSS
  • Pembangunan Integrated Garden di dengan wifi gratis dan CCTV

5. Smart Society

Inisiatif Smart Society termasuk:

  • Pendidikan non-formal dan pendaftaran peserta didik baru secara online
  • Pendidikan inklusif dan layanan
  • Beasiswa melalui aplikasi dan pusat
  • Layanan panggilan darurat Call Centre 112 dan sistem pengaduan

6. Smart Environment

Di bidang Smart Environment, Kutim mengimplementasikan:

  • Pengelolaan sampah dengan magot dan bank sampah
  • Listrik komunal di Pulau Miang dengan solar cell
  • Pemanfaatan POME dan PLTMH untuk kebutuhan listrik desa

Selanjutnya, Ronny Bonar menyampaikan bahwa kehadiran Kutim di Forum Smart City 2024 merupakan kesempatan untuk mengevaluasi dan mempresentasikan kemajuan serta inovasi dalam penerapan teknologi kota cerdas. Pemkab Kutim berharap dapat memperoleh masukan berharga untuk perbaikan dan pengembangan lebih lanjut, serta mempersiapkan diri menghadapi event serupa di tingkat provinsi.

“Forum ini memberikan kami platform untuk menunjukkan kemajuan dan rencana kami dalam Smart City. Kami berharap bisa terus meningkatkan kualitas dan layanan publik untuk manfaat maksimal bagi masyarakat,” ujar Ronny.

Dengan partisipasi aktif dalam Forum Smart City 2024, Pemkab Kutim berkomitmen untuk terus memperbaiki dan mengembangkan teknologi kota cerdas guna menciptakan kota yang lebih modern dan terhubung. (AD01/ )

469Dibaca

Berita Terkait

Selain Infrastruktur, Peningkatan SDM Juga Jadi Fokus Akbar Tanjung
Silaturahmi Forum RT/RW Teluk Lingga, Mencuat Keinginan Masyarakat Untuk Pemekaran Kelurahan Teluk Lingga, Bupati Sambut Positif
Oknum Kyai Tega Cabuli 5 Santriwati dan 2 Pegawai
Soroti Masalah Sampah, Faizal Rachman: Perlu Pendekatan Berbasis Lingkungan
Awali Masa Sidang ke-III, Pemkab Kutim Sodorkan Nota Penjelasan Raperda Tentang Pencegahan Kebakaran
Ardiansyah Sulaiman Mendaftar ke Partai Nasdem Kutai Timur, Siap Menyambut Kolaborasi dan Membangun Daerah Lebih Baik
Sukseskan Porprov Berau, Pemkab Kutim Siapkan Rest Area Kontingen Daerah Lain Yang Melintas
Joni Mendukung Penuh Pilkades Serentak Tahun 2022

Berita Terkait

Rabu, 28 Agustus 2024 - 09:25 WITA

Selain Infrastruktur, Peningkatan SDM Juga Jadi Fokus Akbar Tanjung

Minggu, 14 Juli 2024 - 09:22 WITA

Silaturahmi Forum RT/RW Teluk Lingga, Mencuat Keinginan Masyarakat Untuk Pemekaran Kelurahan Teluk Lingga, Bupati Sambut Positif

Rabu, 26 Juni 2024 - 10:03 WITA

Pemkab Kutai Timur Tampil di Forum Smart City 2024 di Bali, Ini Rangkumannya

Rabu, 12 Juni 2024 - 16:57 WITA

Oknum Kyai Tega Cabuli 5 Santriwati dan 2 Pegawai

Sabtu, 25 Mei 2024 - 20:32 WITA

Soroti Masalah Sampah, Faizal Rachman: Perlu Pendekatan Berbasis Lingkungan

Senin, 13 Mei 2024 - 19:52 WITA

Awali Masa Sidang ke-III, Pemkab Kutim Sodorkan Nota Penjelasan Raperda Tentang Pencegahan Kebakaran

Kamis, 2 Mei 2024 - 20:36 WITA

Ardiansyah Sulaiman Mendaftar ke Partai Nasdem Kutai Timur, Siap Menyambut Kolaborasi dan Membangun Daerah Lebih Baik

Sabtu, 19 November 2022 - 22:59 WITA

Sukseskan Porprov Berau, Pemkab Kutim Siapkan Rest Area Kontingen Daerah Lain Yang Melintas

Berita Terbaru

Pendidikan & Sosial Kebudayaan

Seminar Jurnalistik dan Fotografi Gelaran Prokompi Gunakan APBD-P 2024, Ini Penjelasan Panitia

Kamis, 5 Sep 2024 - 15:29 WITA

Politik & Pemerintahan

Menuju Era “GEMAS” Bersama Kutai Timur, Deklarasi GPHS Hadirkan Rudy Mas’ud

Sabtu, 24 Agu 2024 - 19:23 WITA

Daripada seleksi teks, mending nunggu seleksi alam :D
Maaf, nggak boleh CUT! selain Sutradara :D
Maaf, Tidak Diizinkan Mencopy Isi Laman Ini
Dilarang nempel-nempel, bukan muhrim :|
Duh,... Bakal apaan mau diinspect element segala :O
Ups,... Nggak boleh ngintip sourcenya ya :)

Jangan ya dek ya, jangan,..... :(